Oct 7, 2018

Siaran TV Digital Secara Terestrial

Belakangan ini pemerintah melalui menteri kominfo menganjurkan kepada stasiun tv untuk mengganti siaran terestrial tv berbasis analog menjadi siaran tv digital.  Alasannya keterbatasan frekuensi pada siaran tv analog dan juga kualitas siaran tv digital lebih baik dibanding siaran analog.  Tapi meskipun pemerintah sudah mengeluarkan peraturan, nyatanya stasiun tv swasta masih banyak yang belum menyiarkan tv digital secara terestrial. 

Bagi masyarakat yang sudah menggunakan tv digital tidak perlu membeli alat tambahan, cukup menggunakan antena uhf biasa sudah dapat menangkap siaran tv digital secara terestrial. Sementara masyarakat yang belum menggunakan tv digital agar membeli alat konverter yang namanya Set Top Box.  Sementara harga Set Top Box pada toko elektronik baik toko off line maupun toko online masih tergolong cukup mahal mulai 180 ribuan.

Sialnya bagi masyarakat yang sudah membeli alat Set Top Box kecewa karena hanya sedikit stasiun tv yang menyiarkan tv digital secara terestrial.  Ditempat saya lokasi Limpung Jawa Tengah hanya ada 8 stasiun tv yang sudah menyiarkan siaran tv digital secara terestrial diantaranya: TVRI Jateng, TVRI Budaya, TVRI Nasional, TVRI Sport, TV KU, Net.HD TV, Inspira TV, Nusantara TV.

Mudah-mudahan kedepan semua stasiun tv sudah menayangkan siaran berbasis digital sehingga masyarakat dapat menikmati siaran tv dengan gambar berkualitas.





No comments:

Post a Comment